Pengertian dan Macam Komponen Pasif RLC

Komponen elektronika berupa sebuah alat berupa benda yang menjadi bagian pendukung suatu rangkaian elektronik yang dapat bekerja sesuai dengan kegunaannya. Terdapat beberapa macam, berdasarkan cara dan sistem kerjanya komponen elektronika dibagi manjadi dua macam yaitu komponen pasif dan aktif.

Komponen pasif adalah komponen-komponen elektronika yang tidak memerlukan tegangan ataupun arus listrik agar dapat bekerja. Beberapa komponen elektronika yang tergolong komponen pasif yaitu : Resistor, Kapasitor, dan Induktor.

A. Resistor

Resistor atau disebut juga dengan Hambatan adalah Komponen Elektronika Pasif yang berfungsi untuk menghambat dan mengatur arus listrik dalam suatu rangkaian Elektronika, juga bisa digunakan untuk membagi-bagi tegangan atau mengatur besar tegangan tiap titik. Satuan Nilai Resistor atau Hambatan adalah Ohm (Ω). Nilai Resistor biasanya diwakili dengan Kode angka ataupun Gelang Warna yang terdapat di badan Resistor. Hambatan Resistor sering disebut juga dengan Resistansi atau Resistance.

Simbol dan Macam Resistor

Untuk mengenal lebih jauh tentang Resistor dapat lihat jejak berikutnya.

B. Kapasitor

Kapasitor atau disebut juga dengan Kondensator adalah Komponen Elektronika Pasif yang dapat menyimpan energi atau muatan listrik dalam sementara waktu. Fungsi-fungsi Kapasitor (Kondensator) diantaranya adalah dapat memilih gelombang radio pada rangkaian Tuner, sebagai perata arus pada rectifier dan juga sebagai Filter di dalam Rangkaian Power Supply (Catu Daya) atau dengan kata lain dapat berfungsi untuk menahan arus listrik searah dan bisa untuk meloloskan arus listrik bolak balik. Satuan nilai untuk Kapasitor (Kondensator) adalah Farad (F).

Simbol dan Macam Kapasitor

Untuk mengenal lebih jauh tentang Kapasitor dapat lihat jejak berikutnya.

Induktor

Induktor berfungsi untuk membangkitkan medan magnet selama diberi arus listrik, juga bisa untuk meloloskan arus listrik searah dan menahan arus listrik bolak balik. Induktor terdiri dari susunan lilitan Kawat yang membentuk sebuah Kumparan Satuan nilai untuk Induktor adalah Hanry (H).

Bentuk dan Macam Induktor

Berdasarkan Fungsi diatas, Induktor atau Coil ini pada umumnya diaplikasikan :

  • Sebagai Filter dalam Rangkaian yang berkaitan dengan Frekuensi
  • Transformator (Transformer)
  • Motor Listrik
  • Solenoid
  • Relay
  • Speaker
  • Microphone

 

Untuk mengenal lebih jauh tentang Induktor dapat lihat jejak berikutnya.

One thought on “Pengertian dan Macam Komponen Pasif RLC”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *